Cara Mendaftar Google Adsense Melalui Youtube


Google adsense adalah salah satu dari banyak penyedia periklanan yang sangat di gemari di dunia oleh para pecinta blog, web maupun aplikasi yang berbasis android. Dari banyaknya cerita tentang publisher Google Adsense yang sukses menjadikan periklanan yang di besut oleh perusahaan Google ini salah satu layanan PPC/CPC yang terbaik dan terpercaya.

Pada umumnya Iklan Google Adsense ditampilkan di blog atau Web. Karena kesulitan yang di rasakan ketika kita akan mendaftarkan blog atau web ke layanan Google Adsense, maka tidak ada salahnya kita mencoba mendaftar Google Adsense melalui akun Youtube. Kenapa harus youtube? karena lewat youtube lah kita bisa lebih mudah mendaftar ke layanan Google Adsense. Karena Youtube merupakan salah satu mitra Google selain Blogspot. Jika kita mendaftar adsense dengan menggunakan mitra Google seperti Youtube dan Blogspot nantinya kita akan mendapatkan akun Adsense Hosted.

Ada dua jenis akun Google Adsense yaitu : 

1. Akun Hosted

  • Pendaftaran Google Adsense Hosted  melalui Youtube dan Blogspot.
  • Pendaftaran akun Hosted hanya satu kali review dan lebih mudah di terima dengan syarat mematuhi kebijakan progam Google Adsense.
  • Iklan Adsense Hosted hanya bisa tampil di Youtube dan Blogspot.
  • Iklan Adsense Hosted bisa ditampilkan di lebih dari satu akun Youtube dan lebih dari satu akun Blogspot.

2. Akun Non Hosted

  • Pendaftaran akun Non Hosted melalui blog dengan Top Level Domain, misalkan .com, .net,  co.id, .org, .web.id, .info dll.

  • Pendaftaran akun Adsense Non Hosted ini lebih susah karena akan melewati 2 kali review, pertama peletakan iklan,dan yang kedua review penentuan di terima atau di tolak.

  • Iklan Adsense Non Hosted bisa ditampilkan di Youtube, Blogspot, dan blog dengan Top Level Domain (TLD).

Cara pendaftaran Google Adsense Lewat Youtube bisa ikuti langkah-langkah di bawah ini : 

1. buka Youtube.com , lalu kalian sign dengan akun gmail kalian. lalu upload lah video yang kalian punya melalui tombol UPLOAD di pojok kanan atas. 

2. Klik Foto profil kalian di bagian paling pojok kanan atas, atau seperti gambar di bawah. lalu pilih "Creator Studio".




3. Setelah berada di Dashboard Youtube, pilih menu  "CHANNEL", aktifkan atau Enable monetisasi.


4. Lalu selanjutnya klik Enable My Account


5. Nanti akan muncul Pop Up YouTube Partner Program Terms, centang semua kemudian klik "I Accept". Dihalaman selanutnyanya klik "Monetize"



6. Sampai disini sebenarnya Iklan Sudah muncul. Tahap selanjutnya adalah mengaitkan "monetisasi" di Youtube dengan Google Adsense untuk melakukan pembayaran nantinya.

7. Kemudian anda akan dialihkan menuju Halaman Google Adsense, klik "Proceed To Google Account Sign-In" >>  "Accept Association".





8. Isilah form formulir dengan benar kemudian klik "kirim Permohonan".


9. Selesai sudah tahapan demi tahapan langkah-langkah cara mendaftar adsense lewat youtube.  Teman-teman tinggal menunggu email dari pihak google apakah di terima atau tidak. contoh email yang diterima ketika akun kita di terima oleh pihak Google adsense.


Sampai disini dulu postingan dari saya teman-teman, semoga bermanpaat. terimakasih untuk teman-teman yang telah berkunjung ke blog saya. selamat sukses.

Postingan terkait:

2 Tanggapan untuk "Cara Mendaftar Google Adsense Melalui Youtube"

  1. bisa ga ya mas akun adsense yang daftar lewat youtube kta pasang di blog ?

    BalasHapus
    Balasan
    1. sangat bisa mas, asalkan blog mas nya sudah memenuhi ketentuan dari google adsense... :)

      Hapus